Yogyakarta, 22 Desember 2025 – Sekolah Tinggi Multi Media (STMM) telah menggalang donasi bantuan bencana Sumatera STMM Bangkit Bersama. Donasi yang terkumpul dari seluruh civitas academica tersebut telah diberikan kepada mahasiswa terdampak bencana Sumatera pada Senin, 22 Desember 2025 bertempat di Gedung Transformasi Digital STMM.
Mahasiswa STMM yang terdampak bencana Sumatera yaitu Kanaya Rasya Tsautsah, Adinda Imelda Timoti, Nabil Ikinada Munty. Masing-masing mahasiswa tersebut menerima bantuan sebesar Rp. 1.500.000,- dari donasi civitas academica STMM. Bantuan tersebut diharapkan dapat meringankan beban akibat terdampak bencana Sumatera. Selain itu, mahasiswa terdampak bencana juga akan mendapatkan beasiswa berupa pengenaan tarif PNBP hingga Rp 0 pada semester genap T.A. 2025/2026.
(Tim Humas STMM – Tj)